Menu

TQN PP.Suryalaya

 

Jamaah haji Indonesia terbagi menjadi dua gelombang. Gelombang pertama yakni  perjalanannya adalah: Apabila naik Garuda: Indonesia -> bandara Jeddah -> naik bis ke Madinah untuk ibadah Arba'in selama 7 atau 8 hari -> niat umrah dari miqat Birr Ali -> menuju Makkah
Sedangkan Jamaah haji gelombang kedua yakni  rute perjalanannya adalah: dari Indonesia -> bandara Jeddah -> niat Umrah -> menuju Makkah melaksanakan ibadah umrah dan haji -> pergi ke Madinah untuk ibadah Arba'in.
(Jamaah Haji Indonesia 2012 gelombang II sudah di Madinah,foto: antara)
Saat ini Jamaah haji Indonesia gelombang kedua tiba di Madinah. Kepala Daerah Kerja Madinah Akhmad Jauhari, Senin (5/11/2012), mengungkapkan jamaah telah tiba pada Ahad malam sekitar pukul 20.30 waktu Arab Saudi (WAS) di Madinah. Selanjutnya, hingga malam hari akan ada sekitar sembilan kloter yang akan tiba di Madinah. 
Jauhari mengatakan pihaknya telah menyiapkan segala keperluan jamaah. ‘’Semua telah kami persiapkan seperti pemondokan serta katering,’’ ujar Jauhari dalam satu kesempatan.
Pihaknya telah memastikan seluruh jamaah akan mendapatkan pemondokan sesuai  akad dengan majmuah (perantara pemondokan). '’Penyesuaian data dengan sistem komputerisasi majmuah sudah dilakukan sehingga tidak ada masalah lagi dengan pemondokan. Kapasitasnya disesuaikan dengan akad,’’ kata Sofwan.
Para jamaah gelombang kedua ini akan berada di Madinah sekitar delapan atau sembilan hari untuk melaksanakan ibadah arbain. Setelah itu mereka akan pulang ke Tanah Air lewat bandara Madinah atau Jeddah.

-Republika-


Posting Komentar

 
Top