Menu

TQN PP.Suryalaya

 


Ponpes Suryalaya,25/09/2012-Silaturahmi Wakil Talqin Tarekat Qodiriyah Naqsyabandiyah Pondok Pesantren Suryalaya ini merupakan salah satu agenda rutin yang selalu dilaksanakan oleh Almarhum Syekh Ahmad Shohibulwafa Tajul Arifin r.a. (Abah Anom) dalam setiap 6 bulan sekali sebelum beliau meninggal dan ini merupakan Silaturahmi Wakil Talqin yang ke-18.
Walaupun beliau telah meninggal Silaturahmi Wakil Talqin sampai saat ini masih tetap berjalan dengan lancar sesuai dengan apa yang diharapkan oleh Almarhum, agar silaturahmi seperti ini khususnya dikalangan para Wakil Talqin Tarekat Qodiriyah Naqsyabandiyah (TQN) Pondok Pesantren Suryalaya jangan sampai putus. Meskipun masih banyak yang berhalangan hadir dikarenakan sakit, melaksanakan ibadah haji dan ada keperluan yang lainnya yang tidak bisa ditinggalkan.
Sekitar pukul 15.30 WIB Silaturahmi Wakil Talqin TQN Pondok Pesantren Suryalaya dibuka langsung oleh H. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar. (Sekretaris Pontren Suryalaya) dengan beberapa susunan acara diantaranya Pembacaan Ayat Suci Al-Quran, Tanbih dan Tawasul yang dilanjutkan dengan sambutan Pengemban Amanah Sesepuh Pondok Pesantren Suryalaya yang dibacakan oleh Drs. H. Nur Muhammad Suharto sehubungan KH. Zaenal Abdin Anwar (Pengemban Amanah Sesepuh Pondok Pesantren Suryalaya) sedang sakit.
“Wakil talqin hendaknya menjadi panutan bagi masyarakat/ikhwan Tarekat Qodiriyyah Nasyabandiyyah Pondok Pesantren Suyalaya dalam segala hal, baik tingkah laku, tutur kata, perbuatan, amaliyah ibadah. Mampu menghindari perbuatan/perkataan yang tercela. Berpartisipasi aktif meningkatkan bimbingan terhadap kemajuan, serta kesatuan dan persatuan ikhwan Tarekat Qodiriyyah Naqsyabandiyyah. Senantiasa membimbing pelaksanaan amaliah Tarekat Qodiriyyah Naqsyabandiyyah dengan sungguh-sungguh kepada mereka yang memerlukan. Tidak menyalahgunakan wewenang sebagai wakil talqin hanya untuk kepentingan pribadi. Juga dalam hal pembinaan ikhwan/akhwat dalam pelaksanaan amaliyah TQN jangan sampai keluar dari tuntunan yang telah digariskan dalam Kitab Uqudul Juman. Senantiasa menjaga diri agar tidak berbuat yang bertentangan dengan petunjuk, pedoman, tuntunan, bimbingan dan pengajaran yang telah ditetapkan dalam amalan TQN Pondok Pesantren Suryalaya, baik dilakukan secara sendiri-sendiri maupun secara organisasi”. Demikianlah Sambutan Pengemban Amanah Sesepuh Pontren Suryalaya yang dibacakan oleh Drs. H. Nur Muhammad Suharto.



Selesai Pembukaan seluruh Wakil Talqin langsung menuju ke makam untuk berziarah, Sesaat setelah berziarah dari makam Syekh Abdullah Mubarok bin Nur Muhammad r.a. (Abah Sepuh) dan Syekh Ahmad Shohibulwafa Tajul Arifin r.a. (Abah Anom), seluruh Wakil Talqin Tarekat Qodiriyah Naqsyabandiyah Pondok Pesantren Suryalaya menuju rumah kediaman KH. Zaenal Abidin Anwar (Pengemban Amanah Sesepuh Pontren Suryalaya) untuk bersilaturahmi sekalian menjenguk beliau, karena sudah beberapa hari ini beliau sakit dan sempat dirawat di Rumah Sakit Jasa Kartini – Tasikmalaya kurang lebih 1 minggu lamanya.
Malam harinya setelah melaksanakan shalat isya berjamaah, dzikir dan khotaman di madrasah, mereka semua langsung menikmati hidangan makan malam yang telah disediakan oleh Keluarga Besar Pondok Pesantren Suryalaya. 
Sekitar pukul 21.00 WIB Silaturahmi Wakil Talqin ini dimulai kembali dengan Pembahasan Bahtsul Masail “Adab Murid Terhadap Guru dan Adab Murid Kepada Murid” hingga malam hari.
Tentunya dalam Pembahasan Bahtsul Masail ini banyak sekali persoalan-persoalan yang dibahas didalamnya baik dalam menyangkut amaliyah sehari-hari, adab murid terhadap guru dan masih banyak yang lainnya. Semuanya itu akan menjadi sebuah kesepakatan yang nantinya akan dilaksanakan dan diamalkan secara bersama-sama.
Dari 54 orang Wakil Talqin Tarekat Qodiriyah Naqsyabandiyah Pondok Pesantren Suryalaya yang masih ada sampai saat ini dan yang hadir pada pertemuan kali ini berjumlah 38 orang.
Rabu (26/09/2012) Pagi harinya setelah melaksanakan shalat shubuh berjamaah, acara Silaturahmi Wakil Talqin ini ditutup dengan do’a oleh Tun Haji Sakaran Bin Dandai yang dilanjutkan dengan foto bersama.

Pertemuan seperti ini Insya Allah akan membawa berkah dan manfaat tersendiri khususnya dikalangan para wakil talqin dan umumnya untuk seluruh ikhwan/akhwat Tarekat Qodiriyah Naqsyabandiyah Pondok Pesantren Suryalaya sekalian. Aamiin.


- Oleh Dokumen Pemuda TQN Suryalaya
- SUmber foto-foto dan tulisan : www.suryalaya.org

Posting Komentar

 
Top